sa'at shalat

Sabtu, 04 Agustus 2012


Peristiwa-peristiwa Sejarah di Bulan Ramadhan (1)


Peristiwa-peristiwa Sejarah di Bulan Ramadhan (1)



REPUBLIKA.CO.ID,Pada bulan Ramadhan, terjadi sekian peristiwa besar yang bersejarah. Diantara peristiwa itu ada satu peristiwa yang monumental, yaitu peristiwa turunnya Alquran (Nuzulul Qur'an).
Pada bulan itu, tepatnya pada malam Lailatul Qadar, kitab suci Alquran diturunkan langsung oleh Allah SWT secara global (jumlatan wahidah) atau sekaligus dari Lauhwul Mahfudz ke Baitul Izzah di langit dunia (tanpa perantara) dengan diiringi oleh sekian ribu malaikat sebagai bentuk penghormatan.
Peristiwa ini terjadi sekali dan tidak beralang. Allah SWT berfirman, "Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan Alquran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan- penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang batil)....” (QS. Albaqarah: 185).
Sebagian ulama dalam ijtihadnya juga berpendapat bahwa pada bulan Ramadhan pula Alquran mulai diturunkan secara gradual (berangsur-angsur) dari Baitul Izzah di langit dunia ke dunia melalui malaikat Jibril kepada Nabi Muhammad SAW selama kurang lebih 23 tahun.
Peristiwa besar ini tidak dilewatkan begitu saja, namun diabadikan oleh Allah SWT agar bisa dikenang oleh umat manusia sepanjang masa. Namun, mengenang dan mengabadikannya tidak sekadar dengan membuat patung yang mati atau dengan seremoni-seremoni lahiriah. Akan tetapi, dengan kegiatan yang hidup di jasmani dan rohani manusia, yaitu puasa.
Fakhruddin Ar-Razi dalam tafsir Mafatihul Ghaib-nya menulis, "Allah SWT telah mengistimewakan bulan Ramadhan dengan jalan menurunkan Alquran di dalamnya. Oleh karena Alquran diturunkan di dalamnya, Allah SWT mengkhususkan bulan itu dengan suatu ibadah yang sangat besar nilainya, yaitu puasa. Puasa itu senjata yang menyingkap tabir-tabir yang menghalangi manusia memandang nur Ilahi Yang Mahakudus."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar